#Know: Yuk Mengenal Know, Share, Meet, Express...
Belakangan ini mungkin Sobat YOUCAT menjumpai kata-kata Know, Share, Meet, Express dalam beberapa konten publikasi YOUCAT Indonesia, entah di Instagram @youcatid, entah di Facebook Page YOUCAT Indonesia, atau di website www.youcat,id.
Mungkin sudah ada yang bertanya-tanya kenapa ya kami selalu menggunakan kata-kata itu, atau bertanya apa sih Know, Share, Meet, Express.
Nah.. maka dalam artikel kali ini, kita akan secara khusus mengulas tentang Know, Share, Meet, Express itu, Sobat YOUCAT. Yuk kita kulik lebih jauh...
Apa sih Know, Share, Meet, Express itu?
Know, Share, Meet, Express adalah sebuah metode yang dikembangkan oleh YOUCAT. Secara khusus, metode tersebut kerap digunakan di dalam Study Group YOUCAT. Metode ini membuat kita tidak hanya tahu secara intelektual saja, tetapi juga secara afektif melalui Share hingga turun ke dalam aksi melalui Express. Jadi, dalam Study Group YOUCAT, terdapat 4 (empat) tahap penting ya, Sobat YOUCAT, sesuai dengan Know, Share, Meet, Express tadi.
Sobat YOUCAT tertarik untuk tahu lebih dalam maksud dari tiap tahap? Yuk kita baca penjelasannya di bawah ini!
Apa itu Study Group?
Study Group adalah sebuah desain kegiatan dimana melalui Study Group ini kita bisa belajar dan mendalami pengetahuan iman secara berkelompok ala YOUCAT. Sebuah Study Group dapat berisi 8-15 orang dengan seorang pemimpin/fasilitator. Sebuah Study Group dapat dilakukan selama 60-90 menit setiap minggu, atau dua kali dalam satu bulan. Study Group juga dapat dilakukan entah itu melalui pertemuan secara langsung ataupun melalui online (misalnya lewat Google Meet, Zoom, atau Whatsapp)
Know (Mengetahui Imanku akan Yesus)
Pada tahap ini kita akan bersama-sama belajar mengenai iman kita sesuai dengan topik yang sedang dibahas.
Apa yang kita lakukan dalam tahap ini? Dalam tahap kita akan mendengarkan pembacaan Kitab Suci, kutipan dari buku YOUCAT atau DOCAT, atau dari buku-buku seri YOUCAT lainnya, lalu penjelasan dari fasilitator mengenai topik serta kaitannya dengan Kitab Suci serta nomor-nomor di YOUCAT atau DOCAT.
Apa yang terjadi pada tahap ini? Kita semakin tahu iman kita. Kita jadi semakin tahu isi Kitab Suci, isi katekismus melalui YOUCAT, ataupun Ajaran Sosial Gereja melalui DOCATatau dari buku-buku seri YOUCAT lainnya. Lalu lewat penjelasan dari seorang fasilitator, kita akan semakin memahami hubungan antara pengetahuan iman kita dengan kehidupan kita. Kita juga dapat bertanya kepada fasilitator bila ada yang belum kita pahami.
Share (Membagikan Pengalaman Imanku akan Yesus)
Pada tahap ini kita membagikan pengalaman iman yang kita temukan dalam pengalaman hidup kita.
Apa yang kita lakukan dalam tahap ini? Dalam tahap ini fasilitator akan memberikan beberapa pertanyaan panduan untuk sharing. Lalu kita men-sharing-kan pengalaman iman kita sesuai dengan pertanyaan-pertanyaan panduan tersebut. Peserta yang lain mendengarkan peserta yang sharing dengan penuh perhatian.
Apa yang terjadi pada tahap ini? Dengan menemukan dan membagikan pengalaman iman di dalam hidup kita sehari-hari, atau menemukan pembelajaran iman dari sharing kawan yang lain, kita menjadi sadar bahwa iman kita bukanlah hal yang jauh, melainkan sesuatu yang sangat dekat dengan kehidupan kita. Dengan demikian afeksi kita terhadap iman kita terbentuk.
Dengan men-sharing-kan pengalaman iman kita kepada teman-teman kita di dalam Study Group, kita sebenarnya juga berlatih untuk mewartakan Allah. Lalu dengan mendengarkan sharing teman-teman kita, kita berlatih untuk menjadi pendengar yang baik.
Semua sharing yang kita dengar juga dapat memperkaya ataupun memperdalam iman kita. Kita dapat menemukan peneguhan ataupun insight-insight baru lewat sharing-sharing yang dibagikan oleh teman-teman kita.
Meet (Menjumpai Yesus)
Selain berjumpa dengan teman-teman kita, Study Group juga mendorong pertemuan kita dengan Tuhan Yesus melalui doa bersama.
Apa yang kita lakukan dalam tahap ini? Kita menjumpai Tuhan Yesus bersama kawan-kawan kita dalam doa bersama. Dalam perjumpaan dengan Tuhan Yesus melalui doa bersama kawan-kawan kita, kita persatukan semua pembelajaran, pengalaman kita, sharing-sharing kita, serta semangat yang kita dapatkan di dalam Study Group ke dalam tangan-Nya untuk Ia berkati.
Apa yang terjadi pada tahap ini? Kita menjalin hubungan yang semakin akrab dengan Tuhan Yesus. Dengan mendoakan doa pribadi, kita menjalin kedekatan secara pribadi dengan Tuhan Yesus sebagai Sahabat yang mendengarkan semua doa-doa kita. Dengan berdoa bersama-sama, kita bersama-sama menjalin kedekatan dengan Tuhan Yesus sebagai kelompok.
Express (Mengekspresikan Iman akan Yesus)
Kita mengekspresikan pengetahuan dan pengalaman iman yang baru saja kita dapatkan melalui Study Group ke dalam hidup harian kita.
Apa yang kita lakukan dalam tahap ini? Kita akan mendapat sebuah challenge untuk melakukan sebuah tindakan baik yang merupakan ekspresi iman dari materi baru saja kita pelajari di dalam Study Group. Kita diberi waktu untuk melakukan challenge ini sampai pertemuan Study Group berikutnya atau selama satu minggu.
Apa yang terjadi pada tahap ini? Pada tahap ini, kita berlatih untuk mengekspresikan iman kita secara nyata dalam hidup harian kita. Dengan melakukan setiap challenge dengan penuh komitmen, kita belajar untuk menghayati iman kita, bukan hanya sebagai pengetahuan, namun juga dalam tindakan nyata.
Jika kita terus mengembangkan bentuk-bentuk ekspresi iman kita dalam tahap ini, kita akan semakin sadar bahwa iman kita tidak akan pernah lepas dari hidup kita sehari-hari. Dengan demikian, kita akan semakin dikuatkan dalam setiap perbuatan baik kita karena kita tahu bahwa perbuatan baik yang kita lakukan adalah wujud ekspresi dari iman kita kepada Allah.
Itulah Sobat YOUCAT yang dimaksud dengan Know, Share, Meet, Express yang menjadi metode YOUCAT dalam Study Group. Dengan menggunakan metode ini, kita tidak hanya semakin mengetahui iman kita sebagai pengetahuan belaka, namun juga dapat menemukan pengalaman iman kita dalam hidup harian kita, membagikan pengalaman iman itu kepada kawan-kawan kita, membawa pembelajaran dan pengalaman iman dalam perjumpaan rohani, serta mengekspresikan iman kita secara nyata dalam perbuatan-perbuatan baik yang dapat kita lakukan di kehidupan kita sehari-hari. Harapannya, kita dapat menyadari bahwa iman adalah sesuatu yang sangat dekat dengan kehidupan kita. Dan akhirnya, kita pun semakin dipersiapkan untuk menjadi pewarta di dalam hidup sehari-hari kita.
Semangat Know, Share, Meet, Express, Sobat YOUCAT!