Youcat Daily: Bagaimana Sih Harusnya Sikap Kita Terhadap Orang Yang Berkebutuhan Khusus?

#Youcatdaily, #Youcat, #Docat, #Disabilitas, #BerimanBukanRecehan,
18 September 2019
Youcat Daily: Bagaimana Sih Harusnya Sikap Kita Terhadap Orang Yang Berkebutuhan Khusus?

Docat 60

Apa pendapat Gereja terkait diskriminasi terhadap penyandang disabilitas?

Sebagaimana telah dijelaskan dalam Ajaran Sosial Gereja Katolik, keadilan sosial akan tercapai ketika semua orang dalam masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam bidang sosial, ekonomi, politik, dan budaya. Bentuk diskriminasi yang meminggirkan orang dari partisipasi tersebut adalah bentuk ketidakadilan. Oleh karena itu, menjadi tugas negara dan masyarakat untuk menciptakan kondisi yang memungkinkan orang dengan disabilitas ikut berpartisipasi. Pada akhirnya, martabat manusia tidak bergantung pada kemampuan jasmani dan intelektual, dan penghormatan bagi seorang pribadi tidak bisa didefinisikan berdasarkan prestasi atau efisiensinya. DOCAT-p308-reading-DOCAT


Coba sobat Youcat bayangkan jika pada suatu hari kalian mendadak buta atau tuli. Pasti kalian akan kesulitan untuk beraktifitas bukan? Bayangkan jika sejak lahir kalian sudah buta atau tuli, atau punya kecacatan lainnya. Tentu hidup terasa sulit padahal tidak ada orang yang dapat memilih apakah ia akan dilahirkan sehat atau pun memiliki keterbatasan tertentu.

Dan tentu saja, sangat tidak baik bila kita membully teman-teman kita yang sudah sulit hidupnya karena keterbatasan yang mereka miliki.

Apa yang harus kita lakukan?

Coba kita tengok apa yang Yesus Kristus lakukan kepada orang-orang yang punya keterbatasan. Ia mendekati mereka, bergaul dengan mereka, menghibur mereka, dan bahkan menyembuhkan mereka.

Ya, mungkin kita tidak bisa menyembuhkan teman-teman kita yang punya keterbatasan, namun kita bisa mencontoh kebaikan-kebaikan sederhana lainnya namun penuh kasih yang Yesus lakukan kepada mereka. Kita bisa dengan sabar menemani mereka, membantu mereka dalam keseharian mereka, atau bahkan menjadi sahabat bagi mereka.

Dan siapa tahu, kita dibantu untuk mengalami Yesus yang nyata justru melalui teman-teman kita yang mengalami keterbatasan, karena Yesus sendiri berkata, “sesungguhnya segala sesuatu yang kamu lakukan untuk salah seorang dari saudara-Ku yang paling hina ini, kamu telah melakukannya untuk Aku.” (Mat 25:40)

Ya, dengan cara Tuhan yang ajaib, teman-teman kita yang memiliki keterbatasan ini bisa menjadi guru kasih yang luar biasa bagi kita dengan cara mereka sendiri.

ziemlichbestefreunde

Yuk Direfleksikan

Apakah aku sudah mensyukuri tubuh yang aku miliki ini sebagai pemberian dari Tuhan apa adanya?Atau aku menggunakan ini itu jusru karena aku membenci bagian tubuhku tertentu? Pernahkah aku memikirkan teman-temanku di luar sana yang tak memiliki tubuh selengkap diriku?

Apakah aku pernah membully orang lain karena mereka punya keterbatasan tertentu? Mengapa? Coba bayangkan bila ada Yesus, apa yang akan Ia lakukan untuk mereka? Apa yang bisa aku lakukan untuk bisa menjadi baik seperti Yesus itu?

Yuk Dibaca

Youcat 331

“Adam yang Dikasihi Allah” karangan Henri J.M. Nouwen

Yuk Coba Cari Tahu

SLB-B Don Bosco Wonosobo (SLB tunarungu putra, asuhan Bruder Karitas)

SLB-B Dena Upakara Wonosobo (SLB tunarungu putri, asuhan suster-suster PMY)